LSF Cogito membuka kesempatan seluas-luasnya bagi siapa pun untuk berkontribusi dalam lsfcogito.org. Kami menerima segala artikel dengan sudut pandang filsafat dengan objek yang luas. Tidak terdapat ruang yang mengekang, tetapi terdapat beberapa rubrik dan standardisasi yang kami sediakan dan dijelaskan dalam bagian berikut:
Metode
Tulisan yang mengangkat tema dan problem filsafat aktual dengan objek material (hal yang dikaji) berupa teori/pemikiran kefilsafatan. Pembahasan dapat bersifat 1) sintetis dan menawarkan konklusi baru, 2) komparatif/perbandingan di antara objek pembahasan dan teori yang dirujuk, maupun 3) analitis dan menawarkan eksplanasi secara seksama, sistematis, dan ketat dari sistematika objeknya. Panjang tulisan kurang lebih 1500-4000 kata, dengan rujukan sitasi kepustakaan (buku, jurnal, dst.) yang ketat.
Meditasi
Tulisan yang mengangkat 1) tema dan problem fenomena faktual atau sehari-hari dengan objek material (hal yang dikaji) berupa fenomena aktual seperti isu-isu sosial, politik, kebudayaan, keseharian, dsb. yang dikaji menggunakan teori/pemikiran kefilsafatan tertentu; atau 2) refleksi atau penguraian atas teori/pemikiran kefilsafatan. Pembahasan secara umum bersifat deskriptif, eksplanatif, dan interpretatif. Panjang tulisan kurang lebih 1000-3000 kata dengan sitasi kepustakaan yang tidak terlalu ketat.
Review Buku/Film
Tulisan yang berisi pengulasan atas objek kajian spesifik berupa buku/film dengan teori/pemikiran filsafat sebagai sarana pengulasan. Pembahasan dapat bersifat deskriptif, eksplanatif, dan interpretatif. Panjang tulisan kurang lebih 1000-3000 kata. Untuk ulasan buku, penulis wajib mencantumkan detail, di antaranya: Judul (serta judul dalam bahasa asli jika merupakan buku terjemahan), Penulis (dan Penerjemah jika merupakan buku terjemahan), Penerbit, Tahun Terbit, Jumlah Halaman, Bahasa, dan ISBN.
Catatan
Tulisan esai dengan gaya penulisan mengalir. Pembahasan dapat berupa refleksi filosofis ataupun metafilosofis dengan sistematika, ketentuan penulisan, dan ketentuan rujukan yang tidak terlalu ketat. Panjang tulisan kurang lebih 700-3000 kata.
Ketentuan Sitasi
Sebagai media yang bergerak di bidang akademik-kefilsafatan, laman LSF Cogito menjunjung standar ilmiah yang berlaku. Dengan demikian, pastikan tulisan Anda memiliki referensi yang kredibel dan tercantum dengan rapi dalam bentuk sitasi catatan perut. Penulisan sitasi dan kutipan menggunakan format style APA edisi 7. Catatan tambahan yang tidak disampaikan dalam tulisan dapat dijadikan catatan kaki/akhir.
Naskah dapat dikirim ke email: surelcogito@gmail.com dengan subjek sesuai dengan rubrik naskah. Demi kepentingan editorial dan aktivitas umpan balik, kami menyarankan untuk tidak menyimpan berkas dalam format .rtf dan .pdf.
Naskah yang dikirim ke lsfcogito.org adalah naskah yang tidak sedang atau belum pernah diterbitkan di media lain.
Sertakan pula nama lengkap, nomor telepon yang dapat dihubungi, alamat surel, beberapa kalimat tentang penulis, foto diri (dilampirkan dalam berkas terpisah), dan tautan situs web atau media sosial (jika tersedia).
Setiap naskah yang disetujui oleh Redaksi LSF Cogito untuk dipublikasikan pada situs lsfcogito.org tidak menerima honorarium berupa uang. Akan tetapi, kami memberikan promosi seluas mungkin mengenai naskah yang terbit sehingga dapat memperluas ranah penulis sekaligus prestise dalam dunia kepenulisan.
Redaksi LSF Cogito memiliki hak untuk menyunting naskah dan gambar yang telah dikirimkan sebelum dipublikasikan. Kami akan memberitahukan melalui surel mengenai kelayakan naskah yang dikirim apabila naskah akan dimuat atau tidak dimuat di lsfcogito.org.
Apabila tulisan kamu sudah dimuat di lsfcogito.org, kamu masih berhak mengirimkannya ke media lain setelah dua pekan perilisan dan mencantumkan bahwa karya tersebut pernah dimuat di lsfcogito.org. Jangan lupa sertakan tautan ke tulisanmu di lsfcogito.org.